Deprecated: The each() function is deprecated. This message will be suppressed on further calls in /home/adara130/public_html/wp-content/plugins/js_composer_salient/include/classes/core/class-vc-mapper.php on line 186

Gula Kelapa

Pengenalan

Coconut Sugar / Gula Kelapa terbuat dari sadapan Nira Kelapa.

Nira kelapa adalah cairan bening yang keluar dari bunga kelapa yang pucuknya belum membuka dan diperoleh dengan cara penyadapan. cairan ini merupakan bahan baku untuk pembuatan gula. Dalam keadaan segar nira mempunyai rasa manis berbau harum dan tidak berwarna.

Rasa manis pada nira kelapa adalah karena kandungan sukrosa yang cukup tinggi. Kandungan sukrosa sebesar 14% pada nira kelapa segar yang baru di sadap (menurut pengukuran oleh Xia et al, 2011), sedangkan pengukuran oleh Barh dan Mazumdar (2008) mendapatkan kandungan sukrosa 9,3 gram per 100 ml nira kelapa segar.

Nira kelapa yang telah di sadap, di masak dengan suhu yang tinggi sampai berubah menjadi adonan yang sangat pekat yang kemudian di tuang ke cetakan dan di biarkan mendingin membentuk gula kelapa padat. Bentuk gula kelapa padat beraneka ragam, seperti bentuk setengah tempurung kelapa dan  bentuk silindris.
Di samping gula kelapa di produksi dalam bentuk padat, gula kelapa dapat di buat pula dalam bentuk kristal (gula kelapa dalam bentuk kristal/ gula semut) dimana prosesnya dengan cara pemanasan nira kelapa pada suhu tinggi sampai tersisa gula dari nira tersebut.

Kegunaan Gula Kelapa

Gula kelapa banyak digunakan sebagai bumbu masak karena memiliki aroma dan rasa yang khas, karamel palma. Disamping itu juga digunakan sebagai pemanis alami untuk makanan maupun minuman, bahan pembuat kecap, bahan pembuat kue, bahan pembuat dodol dan penambah cita rasa pada makanan

1.Memiliki Indeks Glisemik yang rendah

Menurut penelitian yang dilakukan oleh Dr. Trinidad, Ilmuwan  II dari Dost, FNRI Philipina mengatakan bahwa Gula kelapa memiliki Indeks Glisemik (GI) yang rendah, yaitu 35

Indeks Glisemik ( Glycemic Index / GI )

Adalah besaran angka yang digunakan untuk mengukur kecepatan makanan diserap tubuh menjadi gula darah.  Semakin tinggi indeks glisemik, semakin cepat dampaknya terhadap kenaikan gula darah.  Cara menentukan Indeks Glisemik suatu makanan adalah dengan cara memberi subyek (manusia) porsi makanan tunggal, kemudian gula darah mereka di ukur setelah waktu tertentu. Itulah nilai Indeks Glisemik makanan yang dimaksud. Kriteria dari Indeks Glisemik :
Rendah  <  55
Sedang  56 – 69
Tinggi  >  70

2.Coconut sugar mengandung vitamin dan mineral yang tinggi, potassium, magnesium, zinc dan iron. Coconut sugar juga mengandung Vitamin B1, B2, B3 dan B6.

3.Sadapan nira kelapa yang di proses menjadi gula kelapa mengandung 16 asam amino, kandungan asam amino yang paling tinggi adalah Glutamine.

 

Kandungan nutrisi yang di temukan pada gula kelapa menurut penelitian yang dilakukan oleh The Philippine Food and Nutrition Research Institute sebagai berikut :

Produk

Gula Kelapa

Selain memberikan rasa manis, gula kelapa juga memiliki kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan. Dalam setiap satu ons gula kelapa terdapat beberapa kandungan nutrisi yakni 4 mg zat besi, 90 mg kalsium dan karoten serta laktoflavin. Kandungan lain yang terdapat dalam gula kelapa yakni thiamine, nicotinic acid, ribloflavin, niacin, ascorbatic acid, vitamin C, vitamin B12, vitamin A, vitamin E, asam folat, protein kasar dan garam mineral.

Gula Jawa

Gula jawa tak bisa jadi sumber gizi yang utama bagi tubuh. Tetapi, dibandingkan pemanis lainnya, gula jawa tidak kalah sehat dan bermanfaat daripada pemanis lain, contohnya dibandingkan dengan gula pasir. Manfaat gula jawa di dapat dari kandungan vitamin C, kalium, fosfor, magnesium, kalsium, dan zat besi di dalamnya. Manfaat gula jawa lainnya adalah kandungan sejumlah zat fitonutrien, seperti polifenol, flavonoid dan antosianin, serta antioksidan. Zat-zat fitonutrien tersebut dapat meningkatkan kekebalan tubuh, membuat tubuh lebih berenergi, serta bisa menangkal sel kanker.

Gula Kelapa Bambu

Gula Kelapa Bambu merupakan gula kelapa padat atau dikenal juga dengan gula jawa yang dicetak di dalam pita bambu yang telah dibersihkan sebelumnya.
Gula kelapa bambu ini sangat unik dan menunjukkan citra tradisional produk Indonesia

Lihat Juga :

  • CERES certification
  • Gallery Peninjauan Sertifikasi